Menteri LH: Paparan Cesium-137 di Cikande Jadi Alarm Keras

Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisol (tengah), Gubernur Banten Andra Soni (kiri) dan Kapolda Banten Irjen Pol Hengki (kanan). (Antaranews)

 Tajukkalimantan.com – Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisol Nurofiq menyebut paparan radioaktif Cesium-137 (Cs-137) di kawasan Industri Modern Cikande, Serang, Jawa Barat, sebagai alarm keras untuk memperkuat pengawasan bahan berbahaya dan kesiapsiagaan lingkungan.

Tingkat radiasi di salah satu titik mencapai 33.000 mikrosievert per jam, sekitar 875.000 kali lipat radiasi alamiah. Sebanyak sembilan pekerja terpapar Cs-137, kini mendapat perawatan dan dipantau Kemenkes.

Pemerintah membentuk satuan tugas lintas kementerian untuk dekontaminasi cepat dan aman, melibatkan lebih dari 100 personel KBRN Polri, TNI AD, dan ahli PT Grafika, dengan peta zonasi dari BRIN dan pengawasan BAPETEN.

Selain dekontaminasi, pemerintah menangguhkan sementara impor scrap besi dan baja hingga pengawasan bahan logam bekas dinyatakan aman. Pemeriksaan kesehatan dilakukan pada hampir 1.600 pekerja dan masyarakat terdampak, disertai edukasi publik melalui KIE.

Hanif menekankan prinsip utama: disiplin, kolaborasi, dan keselamatan, serta penegakan hukum tanpa kompromi terhadap pihak lalai yang menyebabkan paparan.

Sumber: Antaranews

Lebih baru Lebih lama