![]() |
| Gunung Semeru di Jawa Timur erupsi dengan tinggi letusan mencapai 900 meter di atas puncak. (ANTARA) |
LUMAJANG, Tajukkalimantan.com – Gunung Semeru yang berada di perbatasan Kabupaten Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali mengalami erupsi pada Kamis malam dengan tinggi kolom letusan mencapai 900 meter di atas puncak.
Petugas Pos Pengamatan Gunung Semeru Sigit Rian Alfian melaporkan erupsi terjadi pukul 18.37 WIB dengan kolom abu berwarna putih hingga kelabu yang mengarah ke timur laut dan timur.
Aktivitas erupsi tersebut terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 23 milimeter dan durasi selama 153 detik.
Berdasarkan catatan PVMBG, Gunung Semeru tercatat mengalami empat kali erupsi sejak awal tahun 2026 dengan tinggi kolom letusan berkisar antara 900 hingga 1.000 meter di atas puncak.
Gunung Semeru saat ini berstatus Level III (Siaga) sehingga masyarakat diimbau tidak beraktivitas di sejumlah zona rawan, termasuk sepanjang Besuk Kobokan dan radius lima kilometer dari kawah.
Sumber: Antaranews
.jpg)