UNESCO Tetapkan 26 Cagar Biosfer Baru, Dua di Antaranya di China

Gambar udara yang diambil dengan drone pada 4 April 2024 dari pemandangan Cagar Alam Daqingshan di Hohhot, di Daerah Otonomi Mongolia Dalam di Cina utara. (Antaranews)

 Tajukkalimantan.com – UNESCO menambahkan 26 cagar biosfer baru di 21 negara, termasuk Daqingshan di Mongolia Dalam dan Zhouzhi di Shaanxi, China. Dengan penambahan ini, jaringan cagar biosfer dunia kini mencakup 785 situs di 142 negara.

Daqingshan, seluas 3.900 km², menjadi pusat keanekaragaman hayati dengan ribuan spesies tumbuhan dan hewan. Sementara Zhouzhi, seluas 690 km² di Pegunungan Qinling, menjadi habitat panda Qinling, monyet berhidung pesek emas, dan takin emas.

Selain itu, Angola, Djibouti, Guinea Khatulistiwa, Islandia, Oman, dan Tajikistan kini memiliki cagar biosfer pertama mereka. Sao Tome dan Principe bahkan diakui seluruh wilayahnya sebagai cagar biosfer.

UNESCO menekankan bahwa kawasan ini berfungsi sebagai laboratorium alam untuk konservasi dan pembangunan berkelanjutan.

Sumber: Antaranews

Lebih baru Lebih lama